Jumat, 13 April 2012

PERANAN PEMUDA DAN MAHASISWA TERHADAP KEMAJUAN BANGSA



PERANAN PEMUDA DAN MAHASISWA TERHADAP KEMAJUAN BANGSA

Sesungguhnya peranan pemuda dan mahasiswa sungguhlah sangat banyak, karena ini merupakan “pusat” dalam mendukung kemajuan bangsa. Baik dari segi dalam dan segi luar. Seperti mendukung kemajuan bangsa yaitu dengan ilmu pendidikan yang mana teknologi sekarang ini sudah canggih dan sangat mendukung untuk kemajuan bangsa ini.
Namun bila kita lihat sikap dan sifat para pemuda di era sekarang dan era dahulu sangatlah berbeda. Jika di era dulu, sifat dan sikap para pemuda sungguhnya amat sangat peduli dengan nasib bangsa ini, yang terbukti dengan adanya Sumpah Pemuda pada waktu itu. Ini pertanda bahwa para pemuda jaman dulu sungguh merindukan kemerdekaan dan memperdulikan masa depan “yang gemilang” untuk kemajuan bangsa ini. Dahulu para pemuda rela berkorban bahkan mempertaruhkan nyawa demi bangsa ini. Namun jika kita melirik para pemuda dan mahasiswi di era ini sangatlah bertolak belakang dengan di era dulu. Para pemuda di era ini sudah hidup dengan “motto” siapa loe, siapa gue ! walaupun tidak semuanya melaksanakan “motto” ini, namun pada umumnya sungguh di laksanakan. Terutama para pemuda dan mahasiswa yang hidup di daerah perkotaan dan pusat ibukota.
Sungguh sangat disayangkan sekali jika “motto” ini diterapkan sampai kepada generasi selanjutnya. Karena bagaimanapun jika para pemuda dan mahasiswa hidup dengan “motto” ini, sampai kapanpun kemajuan bangsa ini tidak akan berubah malah akan bertambah buruk.
Sesungguhnya para pemuda dan mahasiswa sudah mengetahui perannya dalam bangsa ini, namun beginilah : Teori 100 namun Praktek 0 ! yang berarti berarti bahwa kita mengetahui bahwa kitalah yang memajukan bangsa, namun kita hanya berpikir tanpa melakukan tindakan apa-apa, hanya diam, menonton dan berkomentar !
Jadi, untuk memberantas ini haruslah di mulai dari diri kita sendiri. Dengan menyadari peran kita sebagai generasi penerus bangsa dalam hal kemajuan bangsa yang sangat berharga dan berarti. Dengan ini, maka kita tidak hanya berkomentar tentang kemajuan bangsa kearah yang negatif, namun juga turut berperan untuk membenahi bangsa ini.
Salah satu caranya yaitu dengan cara yang paling gampang, yaitu :
·         Dengan bersikap peduli dengan lingkungan
Karena dengan peduli dengan lingkungan, berarti kita suda peduli dengan masa depan bangsa ini. Cara kepedulian kita yaitu dengan membuang sampah pada tempatnya dan menyadari bahwa tanah Bangsa Indonesia ini sungguh amat berharga, jangan biarkan sedikitpun sampah merusak tanah ini, tanah air kita.
Seperti kata bijak  "Jangan meninggalkan air mata kepada anak cucu, tapi wariskanlah mata air"
·         Mau berbagi ilmu
Banyak para pemuda dan mahasiwa yang di harapkan mau berbagi ilmu dengan negeri ini, namun malah berbagi ilmu dengan negeri seberang.
·         Tidak egois
Egois ini salah satu penyebab ketidakmajuan bangsa. Untuk itu, haruslah kita menghilangkan sikap ini dimulai dari diri kita sendiri
·         Bangga dengan negeri ini
Dengan sikap bangga, maka akan tumbuh rasa Cinta kasih terhadap bangsa ini.dengan adanya cinta kasih ini, maka sudah pasti dorongan untuk memajukan bangsa sangatlah kuat.
·         Tidak ragu dengan kualitas barang buatan bangsa ini
Dengan tidakadanya keraguan akan kualitas bangsa ini, maka akan terlaksanalah “cinta produk Indonesia”
·         Jangan hanya membandingkan namun marilah bersama bertindak

Tidak ada komentar:

Posting Komentar